PT Surveyor Indonesia ( Persero ) atau PTSI merupakan salah satu BUMN yang bergerak di bidang survei, inspeksi, dan konsultasi. Perusahaan ini didirikan pada tanggal 1 Agustus 1991. Pada awalnya misi perusahaan adalah untuk membantu Pemerintah Republik Indonesia dalam memperlancar aliran barang modal dan peralatan ke Indonesia dari seluruh dunia melalui jasa pemeriksaan pra-pengapalan yang bertaraf internasional. Sejak bulan April 1997, perusahaan telah merumuskan misi sebagai perusahaan jasa surveyor dalam arti luas. Dengan rumusan misi yang baru, perusahaan memberikan beberapa layanan berupa pemeriksaan teknis, survei, pengkajian, penilaian pengawasan, auditing serta konsultasi. Perusahaan melayani pasar mencakup berbagai bidang jasa termasuk industri, pemerintah, pengembangan wilayah, minyak dan gas bumi, mineral, sistem dan sertifikasi, lingkungan, pertanian serta manajemen outsourcing.
Alamat perusahaan :
PT. Surveyor Indonesia ( Persero )
Alamat: Graha Surveyor Indonesia
Jl. Gatot Subroto Kav.56 Jakarta 12950 – Indonesia
Telp : 021 526 5526
Fa x: 021 5265525
Saat ini PT Surveyor Indonesia ( Persero ) membuka lowongan kerja dengan posisi sebagai berikut:
MANAGEMENT TRAINEE
Persyaratan :
Alamat perusahaan :
PT. Surveyor Indonesia ( Persero )
Alamat: Graha Surveyor Indonesia
Jl. Gatot Subroto Kav.56 Jakarta 12950 – Indonesia
Telp : 021 526 5526
Fa x: 021 5265525
MANAGEMENT TRAINEE
Persyaratan :
- Usia maksimal 27 tahun per 23 Desember 2018.
- Lulusan S1
- berasal dari jurusan :
- Teknik
- MIPA
- Akuntansi
- Hukum
- Psikologi
- Komunikasi
- IPK minimal 3.00 (skala 4.00). Bagi lulusan luar negeri, wajib menyertakan konversi IPK dari DIKTI.
- Aktif di organisasi.
- Memiliki kemampuan Bahasa Inggris secara lisan maupun tertulis.
- Bersedia ditempatkan di seluruh kantor cabang dan perwakilan PT Surveyor Indonesia, baik di dalam maupun di luar negeri.
- Bersedia mengikuti ikatan dinas sesuai dengan ketentuan PT Surveyor Indonesia.
- Pasfoto
- KTP
- Ijazah / SKL
- Transkrip Nilai
- Sertifikat TOEFL (jika ada)
Jadwal Seleksi :
TAHAP | KEGIATAN | JADWAL |
SELEKSI ADMINISTRASI | Registrasi Online | 13 – 23 Desember 2018 |
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi | 7 Januari 2019 | |
TAHAP 1 | Tahap Seleksi Potensi dan Tes Psikologis 1 | 12 Januari 2019 |
Pengumuman Hasil Tahap 1 | 12 Januari 2019 | |
TAHAP 2 | Tes Bahasa Inggris (setara TOEFL) | 13 Januari 2019 |
Pengumuman Hasil Tahap 2 | 13 Januari 2019 | |
TAHAP 3 | Wawancara Psikologi & Diskusi Kelompok | 14 Januari 2019 |
Pengumuman Hasil Tahap 3 | 28 Januari 2019 (TBA) | |
PROSES INTERNAL | Tahap selanjutnya adalah proses internal oleh pihak PT Surveyor Indonesia.Semua informasi dan pengumuman lainnya akan disampaikan oleh pihak PT Surveyor Indonesia. |
Info Rekrutmen :
- Experd Consultant adalah konsultan independen yang ditunjuk melaksanakan proses seleksi pegawai PTSI.
- Seleksi / Tes akan dilakukan di Jakarta. Akomodasi dan transportasi selama mengikuti proses seleksi menjadi tanggungan pelamar.
- Pendaftaran hanya dapat dilakukan melalui web rekrutmen. Panitia seleksi tidak menerima lamaran melalui pos atau media pengiriman lainnya.
- Pencari Kerja yang pernah mengirimkan lamaran ke PTSI diwajibkan memperbarui lamaran dengan melakukan registrasi online melalui situs-web rekrutmen
- Jangka waktu registrasi online dimulai sejak tanggal 13 Desember 2018 (pukul 00.01 WIB) s/d 23 Desember 2018 (pukul 23.59 WIB)
- Pengumuman tiap tahapan seleksi akan dicantumkan dalam web rekrutmen
- Dalam hal dibutuhkan informasi mengenai teknis seleksi agar menghubungi HANYA call center Experd Consultant
- Hanya kandidat dengan kualifikasi terbaik yang akan mengikuti tahapan seleksi. Keputusan panitia seleksi bersifat mutlak dan final.
- Tidak dipungut biaya apapun dalam proses seleksi pegawai PTSI. Mohon berhati-hati terhadap penipuan, apabila ada pihak yang berusaha meminta biaya/menjanjikan sesuatu/menawarkan bantuan atas proses rekrutmen dan seleksi dapat melapor kepada call center Experd Consultant
- Seluruh dokumen administrasi menjadi milik panitia
23 Desember 2018
PENDAFTARAN:
Pendaftaran dilakukan melalui online
DAFTAR DISINI